Fibrosis paru pada pasien pasca COVID - Paru Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

siang dok, izin bertanya.. apakah fibrosis paru yg tjd pasca covid bersifat reversible atau ireversible? terimakasih penjelasannya dok

Diskusi Dokter

04 Mei 2021, 13:10
dr.Wirya Sastra Amran, Sp.P
dr.Wirya Sastra Amran, Sp.P
Dokter Spesialis Paru
Alo dok. Bisa bersifat keduanya yaa dok. Prinsipnya tergantung derajat sekuel dan pengobatan dini yang dilakukan pada kondisi long covid. Jika proses Fibrosis cukup luas yang artinya terjadi ARDS yang cukup berat maka pada umumnya kondisi Fibrosis bersifat permanen atau long sekuel. Namun jika Fibrosis minimal maka dapat bersifat reversibel dengan terapi antiinflamasi seperti steroid inhalasi.