Pasien anak dengan krusta berwarna merah pada wajah - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok. Konsul pasien anak awal merah berisi air kurang lebih satu minggu yang lalu, pasien sudah memberi bethametason dan penicilin namun menjadi seperti...

Diskusi Dokter

22 Desember 2019, 15:00
Alo dok...saya cb menjawab ya dok...kalau d lihat dari klinis dan gambaran kulit ada vesikel, krusta, dan ada isi cairan spt bula...kemungkinan dd /impetigo vesiko bulosa atau impetigo krusta,..pasien bisa ada demam dan tidak demam. Bisa dokter brkan salap mupirocin, dan obat minum antibiotik. Pasien menjaga kebersihan diri dan lingkungan, makan sehat dan seimbang. Prognosis cukup baik dok...
Kalau varicell biasanya demam tinggi, vesikel merata seluruh tubuh.
Semoga bisa menjawab ya dok..
22 Desember 2019, 19:48
Terimakasih banyak atas ilmunya Dok. 
07 Januari 2020, 16:55
Diagnosa Impetigo krustosa.. Terapi: Kompres NaCl selama 15 menit, lalu dioles salep antibiotik 2xsehari..sampai luka kering dan menutup.