Apakah terdapat anjuran olahraga untuk pasien COVID-19 gejala ringan sedang - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Wirya,Ijin ikut berdiskusi.. untuk pasien COVID-19 gejala ringan sedang, adakah anjuran olahraga yang sebaiknya dilakukan? batasan dan intensitasnya?...

Diskusi Dokter

04 Desember 2020, 13:32
dr.Wirya Sastra Amran, Sp.P
dr.Wirya Sastra Amran, Sp.P
Dokter Spesialis Paru
Alo dokter. Pada kondisi COVID-19 dengan gejala ringan pada umumnya merupakan gejala sindrom flu sehingga gambaran foto ronsen dalam batas normal. Pada kondisi gejala ringan olahraga tetap seperti biasa misalnya yoga pada pagi hari sambil terkena paparan sinar matahari (sebelum pukul 09.00 pagi dan setelah pkl 15.00 sore).
Sedangkan untuk COVID-19 gejala sedang sebaiknya tidak disarankan untuk melakukan aktivitas olahraga ya dok. karena pada gejala sedang sudah pada ditandai dengan gambaran pneumonia pada foto ronsen dan  ditandai juga dengan kondisi sesak atau saturasi sudah mulai turun antara 90 sampai 9 5%. Sehingga pada kondisi tersebut sebaiknya tidak disarankan untuk melakukan olahraga ataupun aktivitas berlebihan. Olehnya itu, sangat penting untuk senantiasa mengukur saturasi atau kadar oksigen di mana target saturasi adalah minimal 95%.
04 Desember 2020, 13:48

terimakasih dokter.. jawabannya sangat membantu