Apakah neonatus dengan keluhan batuk pilek boleh diberikan terapi oral? - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok, izin bertanya apakah neonatus dengan keluhan batuk pilek boleh diberikan terapi oral? Jika iya apa kira2 obat yang aman ya dok ? Terimakasih

Diskusi Dokter

20 Januari 2024, 13:06

Alo dok, 

Pada neonatus dengan batuk pilek, perlu dinilai dulu apakah ada tanda infeksi, seperti demam dan sesak napas. Jika keadaan umum bayi baik, bayi masih dapat menyusu dengan kuat, terdapat tanda kecukupan ASI pada bayi, maka tidak perlu diberikan terapi medikamentosa.

Batuk dan pilek seringkali disebabkan oleh virus dan alergi, dan bersifat self limiting. Penggunaan medikamentosa pada bayi dinilai tidak menurunkan durasi/gejala pada bayi.

Tanyakan pada orang tua pasien mengenai adanya riwayat alergi/asma pada orang tua, keluarga yang merokok di lingkungan rumah, serta kualitas udara di lingkungan rumah. Selain itu, berikan edukasi untuk meneruskan pemberian ASI. Edukasi mengenai penyakit batuk/pilek yang bersifat self-limiting dan red flags batuk pilek pada bayi. Ingatkan pula bahwa riwayat alergi/asma pada orangtua serta paparan terhadap polusi, dapat menjadi faktor munculnya penyakit batuk pilek pada anak.

Referensi:

https://www.alomedika.com/red-flags-batuk-pada-bayi-dan-anak

https://www.alomedika.com/red-flags-pilek-pada-bayi-dan-anak

 

20 Januari 2024, 19:03
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terimakasih dokter