Perawatan luka bakar derajat 2a - Diskusi Dokter

general_alomedika

Siang dokter-dokter izin berdiskusi pasien wanita datang dengan keluhan luka bakar derajat 2a, luka akibat terkena minyak panas 1 hari yang lalu dan sudah...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Perawatan luka bakar derajat 2a

    Dibalas 14 September 2023, 18:15
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Siang dokter-dokter izin berdiskusi pasien wanita datang dengan keluhan luka bakar derajat 2a, luka akibat terkena minyak panas 1 hari yang lalu dan sudah berobat ke rumah sakit diberikan terapi bioplasenton, asam mefenamat, amoksisilin dan nacl untuk kompres luka, saat ini pasien merasa sangat nyeri tidak berkurang dengan asam mefenamat, rencana terapi apa yang baiknya kita berikan ya dok? bagaimana perawatan dan penutupan luka yang baik untuk pasien ini? mohon diskusinya dok terima kasih 

13 September 2023, 20:22
dr. Ridho Ardhi Syaiful SpB
dr. Ridho Ardhi Syaiful SpB
Dokter Spesialis Bedah
Halo, 


Jika ada luka bakar. Mohon di cuci bersih dengan air mengalir atau dengan clorhexidine 0.5-2%. Setelah itu diberikan tulle, atau di berikan hidrogel foam (cutimed gel, prontosan gel atau sejenisnya).
Setelah itu di tutup dengan kassa lembab diatasnya. Lembab ya bukan basah, jadi peres dulu hingga lembab. Nah tutup lagi dengan kassa kering, lalu di tutup dengan elastic verban. Di buka setelah 4-5 hari. Buka bisa dengan di rendam dgn air dingin bersih. Biar tdk terlalu sakit. Dikerjakan berulang hingga 7-10 hari.


Hal ini di kerjakan agar penyembuhan luka bakar sesuai fase penyembuhannya.


Tidak perlu antibiotik. Kecuali pasien demam dan ada selulitis di sekitar luka bakar.


Luka bakar seperti ini sakit sekali. Jadi bisa diberikan analgetik dgn doubel. Saran saya opoid dan asetominofen (mis : pct plus tramadol) selama 3 hari pertama selama 3-4 kali sehari. Agar VAS nya di bawah 4.


Semoga membantu.


Salam.

14 September 2023, 13:32
Assalamualaikum dok, sebelumnya terimakasih ilmunya dok, izin bertanya, setelah dibalut kassa kering lalu ditutupi dengan elastic verband fungsinya untuk apa ya dokter? Terimakasih dokter🙏🏼
14 September 2023, 18:15
dr. Ridho Ardhi Syaiful SpB
dr. Ridho Ardhi Syaiful SpB
Dokter Spesialis Bedah
Ditutup elastic verban utk mengurangi edema dan melancarkan aliran vena dalam yg balik ke jantung. Agar tdk memperpanjang periode peradangan.
13 September 2023, 15:09
dr. Gabriela
dr. Gabriela
Dokter Umum

Alo Dokter, 

Nyerinya sepertinya karena lukanya dibiarkan terbuka, jadi Dokter bisa menurup luka dengan paraffin tulle/gauze non stick dressing (seperti sofratulle) terus ditutup dengan low adhrent absorb exudate. Terus ditutup lagi dengan bandage.

Buat pasien ini tidak perlu antibiotik dan bioplasenton.. Oh iya, pasien ini perlu dilakukan debridement jaringan nekrotiknya ya..  

Semoga membantu

https://www.alomedika.com/penyakit/bedah-plastik/luka-bakar/penatalaksanaan

https://www.alomedika.com/bullae-luka-bakar-apakah-harus-dipecahkan

https://www.alomedika.com/pertolongan-pertama-prehospital-luka-bakar

 

14 September 2023, 10:54
dr. Ridho Ardhi Syaiful SpB
dr. Ridho Ardhi Syaiful SpB
Dokter Spesialis Bedah
Dok, nyerinya bukan akibat luka terbuka saja, tp di bawah kulit itu ada reseptor nyeri yg terus tersensitisasi, kenapa terus tersentisasi? Karena kulitnya tidak ada, dan reaksi radang berlebihan akibat luka bakar.  jadi walaupun di tutup akan tetap nyeri. Oleh karena itu WAJIB di berikan analgetik dobel untuk mengurangi nyerinya, terutama di fase akut (3-7 hari).


Salam.