Pemeriksaan IgG food sensitivity - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alodokter, izin bertanya. Wanita muda dengan keluhan muncul jerawat dan gangguan pencernaan seperti bab cair setelah konsumsi keju atau susu. Pasien ini...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pemeriksaan IgG food sensitivity

    Dibalas 25 Mei 2023, 11:05
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alodokter, izin bertanya.

    Wanita muda dengan keluhan muncul jerawat dan gangguan pencernaan seperti bab cair setelah konsumsi keju atau susu. Pasien ini melakukan pemeriksaan ige atopy panel indonesia tetapi pada hasil tidak ditemukan adanya antibodi ige yang terdeteksi terhadap 55 alergen yang diperiksakan (terutama susu).

    Yang saya ingin tanyakan apakah kondisi ini bisa disebabkan kemungkinan adanya food sensitivity yang bisa diperiksakan dari igg food sensitivity?

25 Mei 2023, 11:05
dr. Gabriela
dr. Gabriela
Dokter Umum

Alo Dokter, ijin mencoba menjawab ya, 

kalau mengutip dari rekomendasi yang ada,  pemeriksaan yang Dokter sebutkan, tidak dapat digunakan untuk mendiagnosis. Pemeriksaan antibodi hanya dapat menilai ada/tidaknya suatu antibodi spesifik. 

https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/18489614/ 

https://www.aaaai.org/Aaaai/media/Media-Library-PDFs/Tools%20for%20the%20Public/Conditions%20Library/Library%20-%20Allergies/eacci-igg4-2010.pdf 

Pada kasus pasien Dokter, bila pasien di-"challenge" kembali dengan keju atau susu, dan mengeluhkan gejala pencernaan yang sama, maka sudah bisa didiagnosis dengan food intolerance. Pada food intolerance, saat ini belum ada pemeriksaan biomarker yang dapat digunakan sebagai alat diagnostik. 

Semoga membantu

Bacaan lain:

https://www.alomedika.com/penyakit/alergi-dan-imunologi/alergi-makanan